Kota tak kasat mata yang susah dilupakan - KOMA's Official Website

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Kota tak kasat mata yang susah dilupakan

Share This

 




Kota tak kasat mata yang susah dilupakan


Kota Saranjana adalah kota gaib di Indonesia yang konon memiliki peradaban maju. Menurut orang-orang yang pernah melihat, Kota Saranjana terletak di Desa Oka-Oka, Kecamatan Pulau Laut, Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan. Penamaan kota Saranjana ini ternyata berhubungan dengan salah satu kisah legenda lokal, di mana gunung Saranjana itu dipercaya sebagai jelmaan tokoh Sambu Ranjana dalam legenda Kerajaan Pulau Halimun. Kota Saranjana dipercaya sebagai kota tidak terlihat, yang didalamnya terdapat gedung-gedung tinggi super mewah dan kendaraan super canggih. Legenda juga mengatakan banyak orang hilang setelah mendatangi Kota Saranjana tersebut. Selain itu adapun fakta dan mitos yang sangat menarik dari Kota Saranjana ini.


Fakta dan Mitos menarik dari Kota Saranjana :

Disebut sebagai Kota Gaib

Kota gaib Saranjana tidak tercatat dalam peta Indonesia. Tetapi keberadaannya diyakini oleh masyarakat Kalimantan. Bagi masyarakat Kalimantan, Saranjana disebut sebagai kota tak kasat mata dan tak bisa dilihat oleh orang biasa, kecuali dengan mata batin. Bahkan kehidupan di kota itu disebut sangat maju dengan adanya gedung pencakar langit yang sangat menjulang tinggi bak kota impian.


Lokasi Kota Saranjana Memiliki Beragam Versi

Lokasi kota tak kasat mata ini ada beragam versi. Versi pertama terkait keberadaan Saranjana adalah letaknya konon berada di Kotabaru, Kalimantan Selatan. Kemudian, pada versi kedua menyebutkan bahwa Saranjana terletak di Teluk Tamiang, Pulau Laut. Dan, versi ketiga lebih tegas menyebutkan bahwa lokasi wilayah Saranjana ada di sebuah bukit kecil yang terletak di Desa Oka-oka Kecamatan Pulau Laut Kelautan, Kalimantan Selatan. Lokasinya berbatasan langsung dengan laut sehingga cocok dijadikan destinasi wisata. Hanya saja, tempat ini dianggap angker oleh penduduk sekitar.


Sebagai lokasi pengiriman alat berat

Pengiriman alat berat ini terjadi di tahun 1980-an. Pemerintah setempat dibuaat kaget karena kedatangan sejumlah alat berat yang dikirim dari kota lain. Semua alat tersebut pada jaman dulu tentu saja memiliki nilai dengan harga mahal. Dikatakan bahwa alat berat tersebut dipesan oleh seseorang dengan alamat Kota Saranjana. 


Penduduk Kota Saranjana

Penduduk di Kota Saranjana dipercaya merupakan makhluk astral, dan penduduk Saranjana merupakan jin muslim. Akan tetapi, ada juga yang percaya bahwa penduduk Kota Saranjana adalah manusia yang telah sampai ke level ghaib. Penduduk kota Saranjana juga dipercaya memiliki budaya yang canggih. Paras penduduknya pun cantik dan gagah. 


Memiliki ukuran buah raksasa

Ada banyak cerita beredar yang menyebutkan bahwa di Kota Saranjana buah-buahannya berukuran lebih besar. Ukurannya terbilang raksasa. Akan tetapi, kalau buah-buahan tersebut di bawa ke alam kita, ukuran buahnya akan berubah menjadi ukuran biasa. 


Kota Saranjana digambarkan sebagai kota yang modern

Konon kota gaib tersebut sangat maju, banyak gedung-gedung yang tinggi dan jalan besar, termasuk penduduknya yang hidup dengan kekayaan dan makmur. Saranjana digambarkan punya teknologi terbaru dan sangat mengikuti perkembangan zaman, hingga wisatawan yang pergi ke gerbang Saranjana, tidak pernah kembali lagi karena mereka terlanjur nyaman dengan kemegahan Kota Saranjana. 

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages